Wisata Kawah Putih Bandung Selatan yang Eksotis

Memilih lokasi berlibur memang tidak mudah karena terdapat banyak pertimbangan ketika mencari tujuan wisata yang tepat. Adapun pertimbangan-pertimbangan tersebut biasanya menyertakan keinginan atau mood selain itu jarak dan budget. Namun yang lebih penting dari hal-hal tersebut adalah keindahan atau sesuatu yang ditawarkan oleh tempat wisata tersebut.

Salah satu tujuan yang mungkin jadi pertimbang kamu adalah Kawah Putih. Apalagi buat kamu yang tinggal tidak jauh dari Bandung, berlibur ke tempat ini adalah pilihan yang tepat. Pasalnya kawah putih memiliki keunikan-keunikan dan pemandangan yang menakjubkan.

Lokasi Kawah Putih

Lokasi kawah putih tidak jauh dengan lokasi wisata Bandung lainnya. Alamat dari kawasan wisata ini adalah di jalan raya Soreang, Ciwidey, Bandung, Jawa Barat. Untuk menuju lokasi cukup memakan waktu sekitar 2 jam. Oleh karena itu sebaiknya persiapkan sebaik mungkin bekal perjalanan kamu.

Jika kamu masih bingung kamu bisa ikuti link alamat kawah putih untuk menggunakan GPS

Transportasi ke Kawah Putih

Untuk menuju kawasan wisata kawah putih kamu dapat menggunakan berbagai cara. Salah satu cara yang paling mudah adalah menggunakan alat transportasi pribadi. Terlebih jika kamu datang berwisata bersama rombongan, kamu dapat menggunakan kendaraan roda 4 supaya lebih aman dan nyaman.

Rute menggunakan kendaraan roda 4 menuju kawah putih dari kota Bandung yaitu lewat jalan buah batu menuju Bojongsoang. Selanjutnya kamu menuju jalan Dayeuh kolot kemudian ke jalan Banjaran – Soreang – Ciwidey. Jika kamu sudah sampai di Ciwidey, kamu dapat melanjutkan perjalanan hingga sampai ke resort Ciwalini yang letaknya tidak jauh dari Kawah Putih. Memerlukan waktu sekitar 5 menit, kamu dan rombongan pun akan sampai di kawah putih dan bersiap menikmati pemandangan dan kesejukannya yang eksotis.

Buat kamu yang melakukan solo travelling tidak perlu khawatir. Kamu dapat menuju kawah putih dnegan menggunakan sarana transportasi umum dengan rute yang cukup mudah. Jika kamu turun di Stasiun Bandung, kamu dapat melanjutkan perjalanan dengan naik angkot warna biru dengan nomor angkot 34. Kemudian kamu turun di perempatan Kopo yang kemudian dilanjutkan naik angkot lagi L300 tujuan Bandung – Ciwidey. Sampaikan pada supir angkotnya untuk turun di pasar Ciwidey. Dari Pasar Ciwidey kamu naik angkot lagi jurusan Situ Patenggang kemudian turun di pintu gerbang kawah putih. Maka kamu telah sampai di kawasan wisata kawah putih.

Harga Tiket di Kawah Putih

Tidak jauh berbeda dengan kawasan wisata lainnya, kawah putih juga mengharuskan kamu membayar retribusi sebagai bentuk andil dalam perawatan kawasan wisata. Nah, untuk menikmati wisata di kawah putih kamu harus membayar tiket sesuai dengan daftar harga berikut.

  • Parkir Motor : Rp5.000,00
  • Parkir Mobil : Rp15.000,00
  • Wisatawan Domestik : Rp25.000,00
  • Wisatawan Asing : Rp75.000,00
  • Wahana Skywalk : Rp5.000,00
  • Dermaga Ponton : Rp10.000,00
  • Ongtang Anting : Rp20.000,00

Berbeda dengan daftar harga tersebut, bagi kamu yang hendak melakukan pemotretan untuk kebutuhan prewedding, kamu harus membayar dengan harga tertentu. Harga yang harus kamu bayarkan adalah Rp. 500.000,00. Hanya dengan membayarkan nominal tersebut, kamu sudah dapat mengambil foto di spot-spot terbaik sepuasnya.

Fasilitas di Kawah Putih

Kawah putih sebagai obyek wisata alam yang sudah dikenal dan menjadi favorit banyak orang tentu senantiasa mengalami penyesuaian. Penyesuaian yang dilakukan tentu saja diperuntukkan bagi para wisatawan supaya lebih nyaman ketika berlibur ke kawah putih. Adapaun beberapa fasilitas yang terdapat di kawah putih antara lain sebagai berikut.

  1. Musholla
    Musholla tersedia di tempat wisata ini dengan kapasitas yang cukup untuk para wisatawan terutama muslim yang memiliki kewajiban ibadah harian. Jadi bagi kamu yang muslim tidak akan kesulitan ketika sedang berlibur dan waktu ibadah telah tiba. Semabri istirahat kamu dapat menunaikan ibadah di musholla ini.
  2. Pusat Informasi
    Pusat informasi adalah fasilitas yang pending untuk sebuah tempat wisata. Bagi wisatawan yang baru pertama kali berkunjung pusat informasi sangat bermanfaat. Selain itu pusat informasi juga bermanfaat jika seseorang ketinggalan rombongan, menemukan barang dan sebagainya.
  3. Toilet
    Ketika berlibur di alam terbuka toilet juga merupakan sesuatu yang penting. Karena selama liburan tentunya aktivitas dilakukan beberapa jam yang memungkinkan seseorang ingin ke toilet.
  4. Transportasi
    Transportasi yang dimaksudkan pada kawasan wisata kawah putih adalah transportasi dari gerbang ke kawah. Hal ini tentu sangat memudahkan siapa saja yang ingin tubuhnya tetap memiliki banyak energi selama berlibur.
  5. Penginapan
    Sebagai lokasi wisata yang menyenangkan, rasanya ingin sekali menghabiskan waktu lebih lama di kawah putih. Oleh karena itu di sekitar kawasan kawah putih sudha terdapat banyak sekali penginapan yang membuat kamu lebih puas menikmati cuaca dan suasana sekitar kawah putih.

Keunikan Kawah Putih

Kawah putih merupakan salah satu geowisata yang sudah sangat populer di kalangan masyarakat. Hal ini tentu disebabkan oleh keunikan-keunikan yang dimiliki kawah putih. Apabila kamu dapat mengamati, di kawah putih terdapat hutan-hutan mati yang sangat eksotis. Kamu dapat berimajinasi seolah berada di suatu adegan film ketika berada di kawah putih. Maka, jangan sampai lupa mengambil gambar dengan background hutan mati dengan ranting-ranting pohon yang unik tersebut.

Selain itu hal menarik lainnya dari kawah putih adalah air yang dapat berubah-ubah. Air pada kawah ini mengandung belerang sehingga jika kamu mendekati kawah, aroma kurang sedap dari belerang atau sulfur akan sangat terasa. Selain itu kamu juga dapat melihat air di kawah yang dapat berubah karena disebabkan oleh berbagai faktor yaitu suhu dan sebagainya. Jadi jangan sampai melewatkan ya.

Tiket-masuk-kawah-putih
Foto : https://www.instagram.com/yeahh.ld/

Tips Menikmati Liburan di Kawah Putih

Menikmati liburan di kawah putih dapat kamu lakukan dengan berbagai cara. Selain menikmati keindahan alamnya, kamu juga dapat membuat konten di kawah putih. Lakukan pengambilan gambar di spot-spot terbaik yang akan membuat konten kamu semakin unik.

Selain itu, kamu juga dapat menikmati liburan di kawah putih dengan cara naik ontang-anting sehingga membuatmu dapat menikmati pemandangan lebih leluasa. Kamu dapat menyaksikan kawah putih dengan perpaduan warna kawah dan hutan matinya yang tidak kalah indah dengan tempat wisata lainnya.

Wisata Sekitar Kawah Putih

Sepulang dari kawah putih akan sangat disayangkan jika kamu langsung pulang ke rumah. Karena di sekitarnya terdapat banyak sekali tempat wisata yang dapat kamu kunjungi sekaligus. Berikut beberapa tempat wisata sekitar kawah putih yang dapat kamu kunjungi .

  • Gunung Patuha
  • Kebun Stroberi di Rancabali
  • Situ Petenggeng
  • Ranca upas
  • Pemandian air panas Cimanggu
  • Dsb.

Jadi setelah mengetahui berbagai hal tentang kawah putih, sekarang saatnya kamu merencanakan perjalanan kamu menuju tempat wisata eksotis ini.

Tinggalkan Balasan

Open chat
1
Hallo.. ada yang bisa kami bantu ?