Kapan Waktu Terbaik untuk Liburan ke Labuan Bajo?

Bayangkan saja bila kamu sudah susah payah merencanakan liburan ke Labuan Bajo, eh ternyata waktunya belum pas, pastinya kesal dan kecewa kan? Untuk itu, memilih waktu terbaik untuk liburan ke Labuan Bajo adalah perencanaan liburan yang sangat penting. 

Contohnya, ketika kamu merencanakan perjalanan di musim hujan dengan tour ke puncak bukit. Semua perjalanan pastinya akan batal, karena trekking tidak mungkin dilakukan dengan kondisi tanjakan yang basah dan licin. Belum lagi pendakian yang cukup curam. 

Selain memilih waktu terbaik, kamu juga bisa mengandalkan paket tour Labuan Bajo. Mereka akan merekomendasikan tempat wisata yang cocok dan aman untukmu. Selain itu, juga ada tour guide yang siap menemani liburan panjangmu di Labuan Bajo.

Pilihan Waktu Terbaik untuk Liburan ke Labuan Bajo

Jika kamu tidak ingin bernasib sama, maka rencanakanlah waktu liburan dengan matang. Mencari tahu kapan saja waktu terbaiknya dari berbagai artikel atau pengalaman langsung wisatawan dapat membantu perencanaan liburanmu menjadi lebih baik. Berikut daftarnya:

1. Januari – Maret

Pertama, kami rekomendasikan di bulan Januari sampai Maret. Kira-kira ada apa sih di bulan tersebut? Pada rentang bulan tersebut, biasanya diadakan festival budaya yang sangat meriah dengan segala keunikannya. 

Beberapa festival yang diselenggarakan di bulan-bulan tersebut antara lain Festival Florata, Festival Komodo, Festival Tarian Caci, hingga Festival Reba Labuan. Jika kamu sangat excited dengan festival budaya, cobalah untuk mempertimbangkan yang satu ini. 

2. April – Mei?

Trekking Pulau Padar

April dan Mei termasuk dua bulan terbaik untuk jalan-jalan seru di Labuan Bajo. Cuaca di bulan April – Mei juga biasanya sangat mendukung. Dengan cuacanya yang cerah, tentu berbagai rerumputan hijau dapat terlihat dengan jelas. 

Kamu juga memiliki kesempatan untuk trekking ke atas puncak pada rentang waktu tersebut. Namun, sebagai antisipasi, kamu juga harus menyiapkan planning B bila hujan datang. 

3. Juli – September

Lantas, apa sih yang ada di bulan Juli sampai September ini? Nah, di bulan inilah sebagian wisatawan banyak berkunjung lantaran ingin melihat hewan komodo. 

Sebagai kawasan Komodo, tentu saja bulan ini yang sangat dinantikan. Pasalnya, kamu bisa menyaksikan musim kawin komodo. Di bulan tersebut, kebanyakan komodo akan keluar dan mencari pujaan hatinya. Itu sebabnya wisatawan bisa melihat komodo secara langsung. 

Tertarik untuk melihat komodo? Pergilah ke sini dalam rentang bulan Juli – September!

Artikel Terkait

4. Oktober – Desember

Snorkeling Labuan BAJO

Setiap bulan di Labuan Bajo memiliki momen tersendiri. Untuk itu, kamu harus tahu dulu apa sih tujuan berlibur ke Labuan Bajo. Jika bukan dari ketiga hal di atas melainkan untuk menikmati alam bawah lautnya, maka bulan ini adalah waktu yang sangat tepat. 

Berbagai kegiatan wisata air bisa kamu lakukan di bulan-bulan ini, mulai dari snorkeling hingga diving. Ditambah dengan suasana air laut yang cenderung lebih tenang. Jadi, gak bikin was-was sepanjang momen liburan.

Dengan kondisi air laut yang tenang, tentu akan membuat kamu lebih puas dan enjoy ketika menyaksikan alam bawah laut dari pulau-pulau di Labuan Bajo.

Kapan lagi bisa menyaksikan terumbu karang, ikan, hingga biota laut lainnya secara langsung. Namun, ketika datang di Bulan Desember, mungkin waktu snorkeling dan diving terbaik adalah siang hari, sebab di bulan tersebut biasanya Bajo sudah memakai musim hujan. 

Beberapa tips lainnya saat diving dan snorkeling yakni harus jalin komunikasi yang baik dengan kapten kapal. Nah, saat diving atau snorkeling biasanya kamu akan turun di titik tertentu. 

Setelah itu, kapten kapal akan menunggu di titik berbeda. Pastikan sudah membuat kesepakatan yang jelas agar kamu tidak kebingungan. Bila memang membingungkan, jangan ragu untuk meminta bantuan guide selama menyelam agar tetap aman. 

Demikian rekomendasi waktu terbaik untuk liburan ke labuan bajo. Jadi, sudah sejauh mana nih persiapan liburan kamu ke Labuan Bajo?

Sebelum itu, jangan lupa untuk memesan paket tour Labuan Bajo beberapa minggu sebelum keberangkatan agar masih bisa mendapatkan harga murah.

Tinggalkan Balasan

Open chat
1
Hallo.. ada yang bisa kami bantu ?